By: Rahmadya Trias Handayanto
Seorang Database Administrator (DBA) tidak boleh melewatkan begitu saja fasilitas-fasilitas yang membantu dalam kegiatan sehari-harinya. Salah satunya adalah Computer Aided Software Engineering. Walaupun kemampuan Scripting yang tinggi, namun jika dibutuhkan meramu suatu database yang besar yang melibatkan banyak tabel dan relasi, tidak ada salahnya menggunakan alat bantu. Misalnya saja untuk Oracle kita bisa menggunakan PL/SQL. Untuk program bantu komersial bisa menggunakan Open ModelSphere (Open Source) ataupun Datanamic Dezign (Lisensi).
Berikut ini salah satu yang bisa dicoba, Datanamic Dezign yang untuk trialnya bisa didonlot dan dipakai untuk jangka waktu 30 hari (satu bulan). Silahkan cari sendiri situsnya (lihat lewat google). Jika sudah siap mari kita install bareng. Dobel Klik file setup dezign trial, klik next pada tampilan welcome wizard, baca license agreemen, lalu klik Next.

Setelah menentukan lokasi tempat software diinstall maka proses instalasi terjadi. Tunggu beberapa saat maka anda telah selesai menginstall dezign. Di tampilan awal Anda diminta mengklik untuk evaluasi (versi trial).

Untuk melihat bagaimana merakit program penjualan dan pembelian sederhana, klik link berikut ini, selamat mencoba … (ada sedikit kesalahan dalam setting tipe data .. sorry)