Beberapa situs penyedia server gratis banyak tersedia, misalnya webhost [Link]. Sayangnya tidak bisa digunakan untuk AI berbasis python, hanya php dan sejenisnya (javascript). Beberapa bisa memiliki akses ke konsol untuk menginstal library python, namun ada kalanya diminta memasukan kartu kredit, walau gratis, ini cukup memberatkan.
Untungnya saat ini ada situs yang menyediakan deployment gratis berbasis python. Di sini kita bisa menjalankan AI yang berbasis Python dan diakses via website, namanya Streamlit Sharing [Link]. Urutan langkahnya adalah sebagai berikut:
1. Konversi aplikasi menjadi python (bukan ipynb).
2. Buat menjadi format Streamlit (dengan library streamlit). Tentu saja kita harus memasangnya dengan PIP biasa.
3. Mengupload aplikasi py dengan streamlit tersebut ke Github. Di sini fungsinya agar Streamlit menerima aplikasi python yang telah dibuat.
Untuk jelasnya dapat dilihat pada video youtube berikut ini. Sekian selamat mencoba dan mendeploy sendiri aplikasi python berbasis web dengan Streamlit.