Kira-kira satu atau dua tahun yang lalu, beberapa proyek meminta untuk implementasi AI di aplikasi berbasis web. Kebetulan karena jamannya pilpres dan pilkada, teknik scrapping berita di media online kemudian mengecek sentimen dan emosi dari postingan banyak yang minta. Alhasil mengingat keterbatasan yang ada, Naive Bayes, SVM dan metode klasik lainnya jadi andalan. Dengan data terbatas bisa dilatih model yang mampu mengetahui sentimen dari berita online, dengan akurasi yang tidak jauh dari 80%.
Waktu itu ChatGPT mulai muncul dan tentu saja mengalahkan model-model klasik lainnya. Salah satu keterbatasannya adalah jika ingin memanfaatkan fasilitas model GPT itu, harus berlangganan, dan karena berbasis Application Programming Interface (API), mesin AI tidak berada di sisi kita, melainkan hanya ‘menyewa’. Biayanya pun tidak tanggung-tanggung, hitungan per kata.
Untuk menghitung sentimen, dengan metode klasik pun bisa, tapi jika diminta membuat ringkasan (summary), meringkas, melaporkan (reporting), tentu saja mengandalkan model LLM gratis, waktu itu masih kurang akurat. Namun toh, aplikasi bisa berjalan dengan tetap pengguna mengecek ulang keakuratannya dan tidak serta-merta percaya.
Waktu terus berjalan, Donald Trump tampil dan mengumumkan perang dagang dengan China. Nah, di sinilah muncul DeepSeek, AI buatan China yang mengungguli ChatGPT dari sisi kalkulasi matematis. Bukan hanya itu, mesin AI-nya pun dibagikan secara cuma-cuma dalam skema Opensource. Sehingga pengguna tidak perlu berlangganan jika ingin memanfaatkan Generative AI tersebut. Bayangkan, bagaimana hebohnya pengguna yang sudah terlanjur berlangganan ChatGPT, dipastikan akan beralih ke yang gratis. Walaupun tentu saja masih banyak yang ragu, tapi toh, model yang dibagikan itu karena open source, bisa terlihat struktur dalamnya. Ada beberapa bias, khususnya informasi terkait Taiwan, yang menurut DeepSeek masih bagian dari China. Sebelumnya, model QWEN dari Alibaba juga mulai menyaingi ChatGPT, yang cocok untuk bisnis, tapi dari sisi matematis masih kalah dengan DeepSeek.
Kelebihan DeepSeek ternyata tidak didukung oleh situs onlinenya yang terkadang ‘sibuk’ ketika ditanya, terutama ketika memanfaatkan fasilitas ‘deepthink’ dan ‘web’. Namun, toh bisa kita install di laptop kita dan dapat berjalan walau tanpa terkoneksi ke jaringan, sangat cocok untuk yang tidak punya pulsa. Berikut video bagaimana menginstallnya di Mac, dengan bantuan situs Ollama [Link] dan interface Chatbox [Link].