Kenangan Itu Selalu Hadir

Tengah malam yang kusuka
Desir dedaunan indah terasa

Dari satu ranting bambu ke ranting lainnya
Aku terbang, ringan bagai kapas
Mengitari rumah joglo tua
Dengan lumut hijau menghiasi bata merah dindingnya

Bahagia ku rasa
Sambil menunggu saatnya tiba
Aku masuk ke rahim ibunda

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.