Membuat Multiple Plot dengan Python

Multiplot menggunakan prinsip subplot di Python. Mirip dengan pada Matlab (lihat pos terdahulu). Ketika akan membuat multiplot, fungsi “subplot” diperlukan dengan format berapa baris dan berapa kolom yang dibutuhkan.

Misalnya kita ingin menggunakan dua buah subplot dalam satu tampilan grafik, atas dan bawah, maka berarti ukuran yang diperlukan adalah dua baris dan satu kolom (2 x 1). Jadi subplot pertama didefinisikan sebagai (2,1,1) dan yang kedua (2,1,2). Sangat mirip dengan Matlab. Sebagai contoh kita ambil dari situs resmi “matplotlib” ini.

  • import numpy as np
  • import matplotlib.pyplot as plt
  • x1 = np.linspace(0.0, 5.0)
  • x2 = np.linspace(0.0, 2.0)
  • y1 = np.cos(2 * np.pi * x1) * np.exp(-x1)
  • y2 = np.cos(2 * np.pi * x2)
  • plt.subplot(2, 1, 1)
  • plt.plot(x1, y1, ‘o-‘)
  • plt.title(‘A tale of 2 subplots’)
  • plt.ylabel(‘Damped oscillation’)
  • plt.subplot(2, 1, 2)
  • plt.plot(x2, y2, ‘.-‘)
  • plt.xlabel(‘time (s)’)
  • plt.ylabel(‘Undamped’)
  • plt.show()

Subplot paling atas, yaitu plot.subplot(2,1,1), berisi fungsi y1 sementara yang bawahnya plt.subplot(2,1,2), menampilkan fungsi y2. Untuk mengujinya silahkan gunakan Google Colab atau Jupyter Notebook.

Iklan