[Hari|Matkul|Jur|Dosen: Rabu.22.04.2020|Logika-Prt.6|AK|Rahmadya,PhD]
Bahasa Python kian digemari karena sederhana dan cepat. Beberapa perusahaan besar sudah menerapkan bahasa ini, salah satunya adalah Google yang memberikan fasilitas bahasa pemrograman Python online lewat Google Interactive Notebook (http://colab.research.google.com). Selain menyediakan fasilitas bahasa tersebut, Google Colab juga menyediakan tiga jenis prosesor handalnya untuk keperluan mesin pembelajaran (machine learning) yaitu: Central Processing Unit (CPU), Graphic Processing Unit (GPU) dan Tensor Processing Unit (TPU). Berikut cara mencobanya.
Pertama-tama masuk ke situs Google Colab yang sudah disebutkan di atas. Jangan lupa kita harus punya login Gmail (gmail. Com atau ac.id yang berbasis Gmail). Berikutnya cancel/tutup jika Ada perinta mencari file notebook karena memang kita baru mulai.
Masuk ke File – New Notebook. Di bagian atas ada tulisan Untitled0.ipynb yang merupakan file program yang akan tersimpan di Google (berlokasi di Google Drive). Isi sel dengan kode program pembelian barang berikut ini.
print(" ——Toko Amanah Jaya———-") #input data harga= int(input("masukan harga barang: ")) jumlah= int(input("masukan jumlah baju yang dibeli: ")) Total=harga*jumlah print("Total Harga = ", "Rp.",Total) Bayar=int(input("Jumlah Nominal Uang =" )) Kembalian= (Bayar-Total) print("Uang Kembalian = ", "Rp.",Kembalian)
Jalankan dan pastikan akan muncul proses interaktif memasukan data dan memproses pembayaran. Oiya, kalo copas tanda ” harus diketik ulang karena dianggap bukan tanda petik di Google Colab. Hasilnya sebagai berikut.
SIlahkan lihat video berikut untuk lebih jelasnya. Sekian, semoga bermanfaat.
Referensi:
Situs Coding: https://www.codepolitan.com/belajar-membuat-aplikasi-sederhana-dengan-python-3-7-4
3 respons untuk ‘Program Sederhana Python dengan Google Interactive Notebook (Google Colab)’