Map resolution maksudnya adalah berapa resoluti suatu map yang tepat dimana tidak ada titik yang tak tercantum di map yang kita buat. Perhatikan tabel di bawah ini, jika kita diminta menentukan berapa resolusi peta yang harus kita buat?
Area diketahui dalam km persegi. Di sini kita harus mencari harga terkecil dari perbandingan luas dengan jumlah rumah sakit. Sebab jika tidak mengambil yang terkecil, ketika peta dibuat, ada rumah sakit yang tidak jelas tergambar di peta tersebut. Langkah pertama adalah kita menambah satu kolom baru yang merupakan perbandingan luas dengan jumlah hospital, perhatikan gambar berikut ini.
Map Resolution diambil dari rumus = 0.5 * sqrt((A/n)). Jadi resolusi yang kita gunakan adalah 12.6 km. Pertanyaan berikutnya berapakah Mimimum Map Unit? MMU adalah dua kali Map Resolution jadi sebesar 25.2 x 25.2 karena jika kita tetap menggunakan nilai 12.6 sebagai MMU jika lokasi suatu titik berada di tengah-tengah antara dua pixel maka titik tersebut akan tidak tampak.